Tatanan Dunia Usai Pandemi Corona Berlalu


ILUSTRASI : Tatanan Dunia Usai Pandemi Corona Berlalu
Pandemi virus corona tidak bisa dipungkiri telah mengubah kehidupan sehari-hari. Tapi perubahan besar apa yang akan terjadi? Bagaimana sosok tatanan kehidupan global setelah pandemi Covid-19 berakhir?

Memprediksi masa depan itu memerlukan pemikiran paling cemerlang dan paling berani.
Para pakar dan ilmuwan terkemuka menyatakan, tidak berani dan tidak mampu meramalkan apa yang akan terjadi seminggu ke depan, terkait pandemi virus corona SARS-CoV-2. Padahal data dan informasi yang mereka kumpulkan sudah sangat banyak dan relatif akurat, bahkan ada riset dari tahun 2007 yang memperingatkan kemungkinan wabah virus corona jenis baru.

Pandemi COVID-19 membawa dampak perubahan pada masyarakat dan pada kehidupan sehari-hari, yang diharap hanya sementara, ibarat sekedipan mata. Lockdown, karantina, kacaunya rantai suplai logistik dan lainnya, merupakan sinyal dari sebuah komunitas yang mengalami pelambatan dari sebuah moda kecepatan tinggi. Apakah mungkin ini poin dari rahasia yang kita gali, yakni melambatnya masyarakat?

"Tidak ada yang bisa menghindar dari perubahan. Tapi bagaimana kita berubah, tergantung dari bagaimana kita melihat diri kita sendiri sebagai individu maupun grup dalam kekinian,“ ujar Bothwell dari Toffler Associates.

Apakah pandemi akan meruntuhkan semua hal, dan kita mulai lagi dari awal? Ini pertanyaan utamanya. Kebiasaan belanja mungkin tidak berubah. Tapi perubahan budaya keseluruhan? “Kemungkinan tidak ada perubahan fundamental dalam konsumsi, seperti yang diharapkan para aktivis iklim,“ ujar Isabella Herman dari Berlin-Brandenburg Academy of Sciences and Humanities.

“Hal itu hanya mungkin terjadi, jika ada perubahan sistem. Apa yang kita jalankan sekarang, adalah mempertahankan agar terus berfungsi, dengan ongkos semahal apapun," tambah Hermann.

Tapi ia kembali menegaskan, tidak ada yang paling sulit, selain mempredisksi masa depan“. Kita bisa menganalisa banyak data, tren dan membauat skenario. Tapi masa depan tidak linear. Jadi apakah pandemi virus corona akan mengubah banyak hal di masa depan, tidak ada yang mampu meramalkan secara akurat.



Referensi:
https://zamane.id/ragam/2717-memprediksi-tatanan-dunia-sesudah-pandemi-corona-berlalu
https://www.dw.com/id/bagaimana-tatanan-dunia-pasca-pandemi-corona/a-53015803
Share on Google Plus

About BiruSeru

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment

0 comments:

Post a Comment