Mencari kerja bagi kebanyakan orang adalah
hal yang susah karena terbatasnya lapangan pekerjaan dibandingkan dengan jumlah
pencari kerjanya. Orang pun rela akhirnya rela melakukan apa pun demi mendapatkan
penghasilan untuk menyambung hidup.
ketahuilah bahwa ada banyak kesempatan
pekerjaan unik di luar sana. Manusia memang sangat kreatif dalam menciptakan
ragam pekerjaan hingga kadang kala kita menemukan profesi yang unik dan sering
dianggap tak masuk akal, namun terlihat menyenangkan dan bahkan bergaji tinggi.
Mungkin gak sedikit nih Anda yang masih kuliah dan
sebentar lagi bakalan lulus dan akan mencari pekerjaan. Kesempatan buat kamu yang suka mencari
pekerjaan yang menantang, lowongan pekerjaan ini terdengar seperti lelucon,
namun benar nyata adanya bahkan begaji tinggi loh.
Lowongan pekerjaan dibuka pada hari Kamis
(3/8/2017) oleh Badan Antariksa NASA, dimana para kandidat yang dicari adalah
yang bisa menjaga bumi selama 3 – 5 tahun.
Pekerjaan ini digaji sebesar US$187 ribu
(Rp2,49 miliar) per tahun, dengan tugas utama dan tanggung jawab yang cukup
berat, yaitu memastikan seluruh misi penerbangan yang ada di luar angkasa tidak
membawa oleh-oleh atau terkontaminasi dengan organisme yang berasal dari luar
angkasa saat kembali lagi ke bumi.
Seperti yang kita ketahui, Bumi adalah
planet ketiga dari Matahari, yang terbentuk sekitar 4,54 miliar tahun yang
lalu. Sampai detik ini, planet ini masih menjadi satu-satunya yang menopang
kehidupan. Ada jutaan makhluk hidup yang tinggal di Bumi, termasuk manusia yang
kecerdasannya ikut andil mengubah dunia. Meski seumur hidup tinggal di planet
ini, ada banyak hal yang belum kita ketahui tentang Bumi.
Kita kembali, namun ada beberapa syarat
yang harus dipenuhi jika beminat pekerjaan ini, antara lain adalah
siap bepergian sewaktu-waktu, selain itu harus memiliki gelar ilmu matematika,
ilmu fisika atau teknik. Lowongan pekerjaan ini dibuka hingga 14 Agustus 2017.
Namun sayang, kesempatan ini hanya berlaku
bagi warga berkebangsaan Amerika Serikat saja, belum dibuka untuk warga Negara
lain.
Nah itulah salah satu pekerjaan yang
dianggap tidak normal pada umumnya namun memberikan gaji tinggi dan tentunya
pengalaman yang nikmat.
"lakukanlah sesuatu yang kamu sukai
sebagai pekerjaan dan kamu gak akan merasakan bekerja seumur hidup".
Apakah Anda sudah menemukan pekerjaan yang sesuai harapan?
Semoga cepat-cepat ya!
0 comments:
Post a Comment